Rabu, 13 Juni 2012

Iklan Bagi Netizen

Iklan bagi para netizen kadang menjadi sebuah pengganggu, banyak sekali netizen yang membencinya, kadang ada yang mucul tiba-tiba tanpa sepengetahuan dan perizinan dari kita, kadang ada yang melayang-layang menghalangi konten, kadang ada yang banner flash membuat berat loading website.

Google sendiri dahulu kala menyebut alat promosi ini sebagai setan, karana itu google dahulu sangat menjahui iklan, kedua punggawanya harus dijelaskan oleh orang-orang ahli ekonomi yang terpercaya hingga mereka mau membenamkan si setan tersebut ke dalam google.

Berbagai macam setan tersebut kini muncul hampir di setiap situs yang kita kunjungi, tak terkecuali wiki-site yang terkadang banyak dipenuhi oleh setan-setan tersebut yang sengaja dilepaskan oleh para pemelihara setannya dengan memasukan tautan yang sebenarnya tidak penting ke dalam wiki tersebut.


Minggu, 10 Juni 2012

Gili sulat dan Gili Lawang

Gili sulat dan Gili Lawang yang berada di Lombok merupakan salah satu tempat yang dapat anda jadikan referensi wisata jika anda nantinya akan berlibur ke lombok. aktivitas tour lombok anda nantinya pasti akan menjadi pengalaman yang luar biasa dengan mengunjungi pulau-pulau kecil terpencil yang ada di Lombok.

Gili sulat adalah sebuah pulau kecil yang terletak 1,5 km di sebelah timur laut Pulau Lombok. Pulau yang memiliki panjang maksimum 5,2 km ini secara administratif termasuk wilayah Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, Indonesia. Sejauh 500 meter di sebelah barat laut ini terdapat Pulau Gili lawang.Gili Sulat dan Gili Lawang merupakan pulau kecil (gili) yang sangat potensial untuk dimanfaatkan sebagai tujuan wisata alam (eco tourism) karena memiliki potensi berupa hutan bakau dan taman bawah laut yang sangat indah.Keseluruhan kedua gili ini terdiri dari hutan bakau namun sebenarnya ada juga sebagian kecil yang merupakan pasir putih, dan pada musim tertentu kawanan lumba-lumba akan menampakkan diri di daerah ini.